Bola.net
·4. März 2025
Liverpool Tawarkan Darwin Nunez untuk Gaet Alexander Isak

Bola.net
·4. März 2025
Bola.net - Liverpool dikabarkan gagal dalam upayanya untuk mendapatkan Alexander Isak dari Newcastle dengan menawarkan skema pertukaran pemain plus uang yang melibatkan Darwin Nunez.
Meskipun kedua tim akan bertemu di final Carabao Cup pada 16 Maret mendatang, Liverpool tampaknya lebih percaya diri mengingat performa impresif mereka sejauh ini.
Liverpool saat ini memuncaki klasemen Premier League dengan 13 poin di atas Arsenal di posisi kedua. Sementara itu, Newcastle berada di peringkat keenam dengan 44 poin, tertinggal 23 poin dari sang pemuncak. Namun, di balik kesuksesan Liverpool musim ini, tanda tanya masih mengitari sejumlah pemain, termasuk Nunez.
Nunez hanya menjadi starter tujuh kali di Premier League musim ini, dan performanya kerap menuai kritik. Meski demikian, laporan dari Chronicle Live menyebutkan bahwa Newcastle menolak mentah-mentah tawaran pertukaran yang melibatkan Nunez dan Isak.
Darwin Nunez hanya mencetak empat gol di Premier League musim ini. Meski sering dipuji karena kerja kerasnya, pelatih Arne Slot baru-baru ini mengkritik usaha sang penyerang dalam beberapa pekan terakhir.
Slot sebelumnya menegaskan bahwa penyerang utamanya harus menjadi "fasilitator" sekaligus pencetak gol. Ini termasuk bekerja keras di luar penguasaan bola untuk mendukung Mohamed Salah, yang saat ini memimpin daftar pencetak gol (25) dan assist (17) di liga.
Kritik terhadap Nunez semakin menguat seiring dengan minimnya kontribusi gol dan ketajamannya di depan gawang. Hal ini memicu spekulasi bahwa Slot mungkin akan mencari pengganti untuk posisi penyerang utama musim depan.
2 dari 4 halaman
Selebrasi Alexander Isak dalam laga semifinal leg pertama Carabao Cup 2024/2025 antara Arsenal vs Newcastle, Rabu (8/1/2025). (c) AP Photo/Kirsty Wigglesworth
Alexander Isak telah mencetak 19 gol di Premier League musim ini dan terbukti sebagai penyerang yang andal. Namun, riwayat cedera otot yang sering dialaminya menjadi kekhawatiran tersendiri.
Isak sempat diganti sebagai langkah pencegahan saat Newcastle melawan Brighton & Hove Albion di Piala FA pada Minggu lalu. Manajer Eddie Howe berharap penyerang asal Swedia itu tidak mengalami cedera serius.
Jika Isak diminta bekerja keras di luar penguasaan bola seperti Nunez, risiko cedera bisa meningkat dan membuatnya absen dalam periode penting. Hal ini menjadi pertimbangan besar bagi Liverpool dalam mengejar sang penyerang.