Bukayo Saka Hebat, Tapi Belum Kelas Dunia | OneFootball

Bukayo Saka Hebat, Tapi Belum Kelas Dunia | OneFootball

Icon: Bola.net

Bola.net

·7 October 2024

Bukayo Saka Hebat, Tapi Belum Kelas Dunia

Article image:Bukayo Saka Hebat, Tapi Belum Kelas Dunia

Bola.net - Bukayo Saka sudah menunjukkan performa mengesankan selama membela Arsenal. Meski begitu, mantan pemain Sunderland Ally McCoist masih belum menganggap Saka sebagai pemain kelas dunia.

Saka adalah salah satu pemain kunci Arsenal di bawah asuhan Mikel Arteta. Ia memainkan peran penting dalam kebangkitan The Gunners selama beberapa musim terakhir.


OneFootball Videos


Musim lalu, Saka mencetak 20 gol dan memberikan 14 assist di semua kompetisi untuk Arsenal. Ia juga hampir membawa The Gunners menjadi juara Premier League.

Saka juga memulai musim ini dengan sangat baik. Pemain berusia 23 tahun tersebut sudah mengemas tiga gol dan membuat tujuh assist dari 10 pertandingan sejauh ini.

Belum Kelas Dunia

Article image:Bukayo Saka Hebat, Tapi Belum Kelas Dunia

Aksi Bukayo Saka pada laga Arsenal vs Soton di pekan ke-7 Premier League 2024/2025 (c) AP Photo/Kirsty Wigglesworth

McCoist menyebut Saka pemain yang hebat. Namun, Saka belum dianggapnya sebagai pemain kelas dunia seperti bintang Liverpool Mohamed Salah.

"Saya sangat menyukainya dan saya pikir dia pemain yang hebat. Saya pikir Salah adalah pemain kelas dunia, saya pikir Saka adalah pemain kelas internasional dan punya potensi untuk menjadi pemain kelas dunia," kata McCoist kepada talkSPORT.

"Pemain kelas dunia...tidak banyak yang selevel dengan pemain kelas dunia. Anda berbicara tentang pemain yang setara dengan Messi, Ronaldo, Beckenbauer, dan Cruyff, itulah pemain kelas dunia," jelasnya.

2 dari 4 halaman

Pemain Penting

Article image:Bukayo Saka Hebat, Tapi Belum Kelas Dunia

Bukayo Saka mendapat instruksi dari Mikel Arteta di laga Manchester City vs Arsenal di Etihad Stadium, Minggu (22/9/2024). (c) AP Photo/Dave Thompson

Meski begitu, McCoist tetap menganggap Saka sebagai pemain penting di skuad Arsenal saat ini. Saka diyakini bakal berkembang menjadi lebih hebat lagi.

"Jadi Anda tidak bisa asal bicara. Apakah saya suka Saka? Anda sebaiknya percaya bahwa saya suka dan dia sangat penting bagi Arsenal," lanjutnya.

"Ia terus berkembang, tetapi untuk saat ini saya akan tetap memilih pemain kelas dunia."

Sumber: Sportskeeda

View publisher imprint