Kasus Pemain ke-12 di BRI Liga 1: Banding PSM Diterima, Sanksi Komdis PSSI Dibatalkan dan Kemenangan 3-2 atas Barito Putera Dikembalikan | OneFootball

Kasus Pemain ke-12 di BRI Liga 1: Banding PSM Diterima, Sanksi Komdis PSSI Dibatalkan dan Kemenangan 3-2 atas Barito Putera Dikembalikan | OneFootball

Icon: Bola.com

Bola.com

·9 January 2025

Kasus Pemain ke-12 di BRI Liga 1: Banding PSM Diterima, Sanksi Komdis PSSI Dibatalkan dan Kemenangan 3-2 atas Barito Putera Dikembalikan

Article image:Kasus Pemain ke-12 di BRI Liga 1: Banding PSM Diterima, Sanksi Komdis PSSI Dibatalkan dan Kemenangan 3-2 atas Barito Putera Dikembalikan

Bola.com, Jakarta - PSM Makassar mengabarkan bahwa banding atas hukuman Komite Disiplin (Komdis) PSSI diterima oleh Komite Banding (Komding) PSSI terkait kasus pemain ke-12 di BRI Liga 1 2024/2025.

Lewat unggahan di Instagramnya, @psm_makassar, pada Rabu (8/1/2025), PSM memuat keputusan Komding bernomor 003/KEP/KB/BRI-LIGA1/I/2025 tentang "Banding atas Sanksi Disiplin terhadap Klub PSM Makassar".


OneFootball Videos


Advertisement

"Menerima permohonan bandung yang diajukan oleh klub PSM Makassar untuk seluruhnya," tulis hasil ketetapan Komding.

Sebelumnya, PSM Makassar dihukum kekalahan 0-3 dari Barito Putera dan denda Rp90 juta oleh Komdis akibat "adanya pergantian pemain tim PSM Makassar yang melebihi dan atau melanggar ketentuan sehingga terdapat 12 pemain yang bermain di lapangan permainan".

View publisher imprint