Bola.com
·6 March 2025
Pilih Selebrasi Siu saat Persib Gilas Persik, Ryan Kurnia: Nanti Kalau Gaya Emot Beckham yang Pusing Pelatih

Bola.com
·6 March 2025
Bola.com, Bandung - Penyerang sayap Persib Bandung, Ryan Kurnia sangat bersyukur bisa menyumbang satu gol dalam kemenangan 4-1 atas Persik Kediri pada pekan ke 26 BRI Liga 1 2024/2025 di Stadion GBLA, Kota Bandung, Rabu (5/3/2025) malam.
Ryan Kurnia mencetak gol pada perpanjangan waktu babak pertama setelah menerima umpan dari Robi Darwis. Sedang tiga gol lainnya diciptakan Nick Kuipers, David da Silva, dan Beckham Putra Nugraha.
“Saya bersyukur Alhamdulillah, mungkin pertama kali saya masuk sebagai starting dan bisa mencetak gol. Ini berkat kerja keras tim juga semuanya,” kata Ryan Kurnia selepas pertandingan.
“Dan mungkin di balik gol tadi, saya juga sedikit ada kecewa sebelumnya karena saya mendapat kartu kuning dan terkena akumulasi untuk pertandingan selanjutnya,” tambah Ryan Kurnia.
Live