Bola.com
·2 de abril de 2025
Curhat Dean James tentang 2 Pekan yang Amazing bersama Timnas Indonesia: Bangga Banget dan Tak Merasakan Kelelahan

Bola.com
·2 de abril de 2025
Bola.com, Jakarta Pemain Timnas Indonesia, Dean James mengaku mendapatkan pengalaman yang luar biasa setelah bermain untuk skuad Garuda pada periode Maret 2025. Ia menandai debutnya membela tim Merah-Putih pada 20 Maret lalu.
Kala itu Timnas Indonesia bertandang ke Sydney untuk bertemu Australia pada lanjutan ronde ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Dean James merupakan wajah baru di Timnas Indonesia.
Dean James resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pada 10 Maret 2025. Ia mengambil sumpah WNI bersama dua pemain lainnya, Joey Pelupessy dan Emil Audero di Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Roma, Italia.
Oleh pelatih Patrick Kluivert, ia langsung menjadi starter dalam laga melawan Australia. Ia tampil sejak menit pertama, hingga selesainya pertandingan yang berkesudahan dengan skor telak 1-5 untuk tuan rumah.