Bola.com
·16 de enero de 2025
Bola.com
·16 de enero de 2025
Bola.com, Jakarta - PSSI tengah gencar memburu pemain keturunan untuk dinaturalisasi guna memperkuat Timnas Indonesia. Dejan Antonic pun mempromosikan kehebatan anaknya, Stefan Antonic.
Dalam waktu dekat, Timnas Indonesia akan kembali melanjutkan kiprah di Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Pada 20 Maret 2025, Skuad Garuda away ke Australia dan lima hari kemudian menjamu Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta.
Selanjutnya, pada 5 Juni Jay Idzes dan kawan-kawan meladeni China. PSSI menaretkan tiga kemenangan tadi demi memastikan Indonesia lolos langsung ke putaran final Piala Dunia 2026, mengingat laga terakhir kontra Jepang yang digelar beberapa hari setelah menghadapi China, akan menjadi duel yang sangat sulit bagi Tim Garuda.
Tambahan sembilan poin membuat Timnas Indonesia yang saat ini bercokol di posisi ketiga dengan tabungan enam poin berpeluang finis sebagai runner-up. Jelas ini menjadi misi yang sangat berat bagi pelatih baru asal Belanda, Patrick Kluivert.
Oleh karena itulah, Patrick Kluivert masih butuh banyak suntikan darah segar di semua posisi.
Dejan Antonic lantas mempromosikan anaknya, Stefan Antonic, untuk segera dinaturalisasi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).