Bola.com
·6 de enero de 2025
Bola.com
·6 de enero de 2025
Bola.com, Jakarta - Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengumumkan pada sesi konferensi pers hari Senin (06/01/2025) siang WIB, bahwa Timnas Indonesia sudah tidak lagi bekerja sama dengan Shin Tae-yong.
Pemecatan terjadi hanya beberapa pekan setelah kegagalan Timnas Indonesia melaju ke semifinal Piala AFF 2024.
Kini pertanyaannya adalah siapa sosok pengganti Shin Tae-yong? Ramai di media sosial bahwa penggantinya adalah juru taktik asal Belanda.
Salah satu nama paling kencang dihubungkan adalah Patrick Kluivert. Namun Erick Thohir mengaku pihaknya bukan hanya membidik Kluivert.
"Ada tiga yang diwawancara. Tidak ada pelatih yang sempurna. Setiap pelatih punya kekuarangan," ungkap Erick Thohir soal kandidat pengganti Shin Tae-yong.
"Salah satu kandidat yang sudah menjalani wawancara disebutkan tadi (Patrick Kluivert). Nanti sosoknya tanggal 11 Januari tiba di Indonesia, tanggal 12 ada interview, nanti media bisa tanya lanbgsung," tambahnya.