Bola.com
·26 de abril de 2025
Timnas Indonesia Vs China: Yakob Sayuri dan Egy Maulana Vikri On Fire, Eliano Reijnders Duduk Manis Dulu?

Bola.com
·26 de abril de 2025
Bola.com, Jakarta - Egy Maulana Vikri dan Yakob Sayuri menambah sengit persaingan sayap serang kanan Timnas Indonesia. Jika Patrick Kluivert memanggil keduanya pada lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 lawan China dan Jepang, Eliano Reijnders bisa duduk manis di bangku cadangan.
Timnas Indonesia akan menjamu China di SUGBK Jakarta, 5 Juni mendatang. Lima hari berselang, giliran Jay Idzes dkk. melawat ke Jepang. Jika Patrick Kluivert dan stafnya mengamati aksi Egy Maulana dan Yakob Sayuri dua pekan belakangan di BRI Liga 1, seharusnya mereka layak dimainkan lagi.
Egy Maulana jadi penentu kemenangan Dewa United di kandang PSS 1-0. Pemain bergaya kidal ini juga tampil impresif kala Dewa United dijegal Malut United 1-2. Lihat aksi individu Egy Maulana meliuk-liukan badan melewati tiga pemain Malut United. Termasuk menghindari sergapan kiper Dida sebelum menjebol gawang menit ke-43.
Begitu pula Yakob Sayuri yang lolos dari kepungan empat pemain Dewa United saat merangsek dan mencetak gol pada menit ke-63. Dua pekan sebelumnya, Yakob Sayuri memborong tiga gol Laskar Kie Raha di gawang Persis.
"Lawan China nanti, Yakob Sayuri dan Egy Maulana pantas diturunkan. Yakob jadi starter, karena dia punya kecepatan dan akselerasi bagus untuk mengimbangi pemain China yang juga cepat," kata Wawan Widiantoro.