Update Kondisi Bek Juventus, Bremer: Operasi Sukses! | OneFootball

Update Kondisi Bek Juventus, Bremer: Operasi Sukses! | OneFootball

Icon: Bola.net

Bola.net

·8 octobre 2024

Update Kondisi Bek Juventus, Bremer: Operasi Sukses!

Image de l'article :Update Kondisi Bek Juventus, Bremer: Operasi Sukses!

Bola.net - Raksasa Serie A Juventus mengumumkan bahwa operasi bek mereka yakni Gleison Bremer berjalan dengan lancar.

Sebelumnya, Bremer mengalami cedera di laga antara RB Leipzig vs Juventus di matchday 2 League Phase Liga Champions 2024/2025. Lututnya bermasalah tak lama setelah kickoff babak pertama.


Vidéos OneFootball


Alhasil ia cuma bertahan enam menit di lapangan. Bremer kemudian digantikan oleh Federico Gatti.

Untungnya, tanpa Bremer, Juventus bisa meraih hasil positif. Mereka mengalahkan Leipzig dengan skor 2-3.

Cedera ACL

Image de l'article :Update Kondisi Bek Juventus, Bremer: Operasi Sukses!

Bek Juventus, Gleison Bremer (c) Gleison Bremer Official Instagram

Gleison Bremer langsung menjalani pemeriksaan di J Medical, fasilitas medis milik Juventus. Hasilnya menjadi mimpi buruk bagi Bianconeri maupun bagi sang bek.

Bremer dinyatakan mengalami cedera lutut parah. Ia pun harus naik meja operasi.

"Pagi ini, Gleison Bremer menjalani pemeriksaan medis di J Medical, dan diketahui ia mengalami cedera anterior cruciate ligament (ACL). Bremer akan menjalani operasi dalam beberapa hari ke depan," demikian pernyataan resmi Juventus.

2 dari 5 halaman

Operasi Berjalan Sukses

Image de l'article :Update Kondisi Bek Juventus, Bremer: Operasi Sukses!

Bek Juventus Gleison Bremer (kedua dari kiri), memberikan applaus pada fans usai laga lawan AS Roma, Senin (2/9/2024). (c) Dok. Juventus X

Pada hari Selasa (08/10/2024) ini, Gleison Bremer akhirnya menjalani operasi. Tindakan medis itu ternyata dilakukan di Prancis.

Hasilnya, operasi tersebut berjalan dengan sukses. Kini Bremer tinggal menjalani masa pemulihan namun belum diketahui persis kapan ia bakal comeback ke lapangan hijau.

"Gleison Bremer menjalani operasi pagi ini untuk merekonstruksi ligamen anterior di lutut kirinya. Operasi tersebut, yang dilakukan di Hospital Prive Jean Mermoz di Lyon oleh Dr Bertrand Sonnery-Cottet di hadapan direktur medis Juventus Dr Luca Stefanini, dianggap sukses."

"Pemain tersebut akan memulai proses rehabilitasinya dalam beberapa hari mendatang, dengan tujuan untuk melanjutkan aktivitas kompetitif." Tulis Juve di laman resminya.

À propos de Publisher