90min
·1 Januari 2024
90min
·1 Januari 2024
Piala Afrika 2024 akan dimainkan pada 13 Januari sampai 11 Februari 2024. Pada turnamen itu, tak sedikit pemain yang berada di Liga Eropa juga dipanggil untuk membela negaranya masing-masing.
Berikut adalah daftar 16 pemain di Liga Eropa yang akan tampil di Piala Afrika 2024.
Thomas Partey / Ryan Pierse/GettyImages
Meski sering dihantui badai cedera dengan Arsenal di musim 2023/24 ini, Thomas Partey tetap dapat tempat untuk membela negaranya, Ghana.
Mohamed Elneny / Fantasista/GettyImages
Memiliki permasalahan sama dengan Partey yaitu cedera di Arsenal, Mohamed Elneny juga dipastikan akan berlaga dalam turnamen Piala Afrika 2023 saat Mesir masih membutuhkan jasannya.
Sebastian Haller / Stefan Matzke - sampics/GettyImages
Penampilan Sebastien Haller dengan Borussia Dortmund di musim ini, masih nampak mengecewakan usai alami seret gol. Tetapi, Pantai Gading terus memercayainya secara penuh untuk mengisi lini penyerangan.
Victor Boniface / Ralf Ibing - firo sportphoto/GettyImages
Pemain anyar Bayer Leverkusen, Victor Boniface yang sedang dalam performa terbaiknya di level klub akan diberi ekspektasi tinggi untuk membantu negaranya, Nigeria semaksimal mungkin.
Samuel Chukwueze / Marco Canoniero/GettyImages
Kendati masih nampak kesulitan beradaptasi dengan permainan AC Milan, Samuel Chukwueze tetap terjaminkan posisinya di Nigeria untuk bantu lini depan.
Nicolas Jackson / Visionhaus/GettyImages
Naik dan turun performa sedang dialami Nicolas Jackson di Chelsea. Kini, dia diharapkan bisa tingkatkan kepercayaan dirinya saat membela Senegal.
Andre Onana / James Gill - Danehouse/GettyImages
Sedang dalam tekanan usai tunjukkan inkonsistensi performa di Manchester United, Andre Onana berpeluang untuk membuktikan dirinya saat memperkuat Kamerun.
Serhou Guirassy / Sebastian El-Saqqa - firo sportphoto/GettyImages
Mencetak 17 gol dari 14 laga bersama VfB Stuttgart, Serhou Guirassy pun pastinya akan termotivasi untuk membantu negaranya, Guinea menciptakan kejutan di Piala Afrika 2023.
Ismael Bennacer / Francesco Scaccianoce/GettyImages
Keberuntungan datang untuk Aljazair, karena Ismael Bennacer kini sudah sembuh dari cedera berkepanjangannya di AC Milan dan siap untuk pergi ke Pantai Gading dalam berpartisipasi pada Piala Afrika 2023.
Houssem Aouar / Ciancaphoto Studio/GettyImages
Memutuskan untuk berpindah negara dari Prancis ke Aljazair di awal tahun 2023, Houssem Aouar yang tengah membela AS Roma akan mengikuti turnamen resmi dalam pertama kalinya.
Hakim Ziyech / Ahmad Mora/GettyImages
Kualitas individu yang alami peningkatan bersama Galatasaray, Hakim Ziyech dituai harapan dapat mengulangi performa apiknya di Piala Dunia 2022 bersama Maroko nantinya.
Sofyan Amrabat / Visionhaus/GettyImages
Gelandang bertahan yang sedang dipinjamkan di Manchester United, Sofyan Amrabat akan dijadikan andalan Maroko untuk menjaga tempo maupun menyeimbangkan permainan timnya.
Noussair Mazraoui / Alexander Hassenstein/GettyImages
Bek kanan milik Bayern Munchen, Noussair Mazraoui diprediksi sudah tak mengalami masalah cederanya saat membela Maroko di Piala Afrika 2023 pada Januari 2024 nanti.
Youssef En-Nesyri / Quality Sport Images/GettyImages
Penyerang milik Sevilla, Youssef En-Nesyri terus diberikan kepercayaan penuh untuk mengisi tempat di timnas Maroko.
Mohammed Kudus / Julian Finney/GettyImages
Sedang pada penampilan terbaiknya di klub anyarnya, West Ham United lewat enam gol dari 16 pertandingan Liga Inggris telah menjadikan Mohammed Kudus bisa optimistis dalam menatap Piala Afrika 2023.
Pemain terbaik Mesir, Mohamed Salah tentu saja akan terus berpartisipasi di Piala Afrika 2023 dan dirinya memiliki misi untuk membawa negaranya menjadi juara.