Alvaro Morata: Saya Harus Habis-Habisan Untuk Berada Di Euro 2020 | OneFootball

Alvaro Morata: Saya Harus Habis-Habisan Untuk Berada Di Euro 2020 | OneFootball

Icon: Stats Perform

Stats Perform

·18 November 2019

Alvaro Morata: Saya Harus Habis-Habisan Untuk Berada Di Euro 2020

Gambar artikel:Alvaro Morata: Saya Harus Habis-Habisan Untuk Berada Di Euro 2020

Alvaro Morata menyebut kompetisi menuju skuad Spanyol sangat keras dan bomber Atletico Madrid ini bertekad tampil habis-habisan demi mendapat satu tempat di skuat Spanyol di Euro 2020.

Bulan ini Morata kembali ke skuad La Roja dan menyumbang gol saat Spanyol menghajar Malta 7-0 pada laga kualifikasi Euro 2020.


Video OneFootball


Musim ini sang penyerang telah mengoleksi tujuh gol dari 13 pertandingan bersama Atleti dan bintang berusia 27 tersebut ingin melanjutkan performa menawan demi menggaransi satu tempat di kejuaraan Eropa tahun depan.

"Di atas lapangan saya sangat percaya diri dan saya tahu, saya harus memberikan semuanya pada musim ini untuk berada di Euro," kata Morata saat konferensi pers.

"Tidak cukup ruang untuk menampung semua pemain. Saya ingin melanjutkan semuanya, melakukan segalanya untuk Atletico dan Spanyol."

"Jika saya bermain bagus untuk klub, maka Euro akan semakin dekat."

Berikutnya bagi Spanyol adalah menjamu Romania di laga terakhir fase kualifikasi grup di Wanda Metropolitano.