Bolasport.com
·31 Juli 2023
Bolasport.com
·31 Juli 2023
BOLASPORT.COM - Inter Miami masih memiliki satu harapan tersisa berkat satu janji sakral yang terjalin di antara Lionel Messi dan Luis Suarez.
Harapan Inter Miami untuk memboyong Luis Suarez belum sepenuhnya padam meski terhalang oleh waktu.
Luis Suarez dipastikan akan bertahan di klubnya, Gremio, setidaknya hingga akhir 2023.
Gremio memblokir kepindahan sang striker meski ia berminat dengan tawaran Inter Miami.
Usaha Inter Miami membangun klub yang mirip seperti Barcelona mini harus tertunda untuk beberapa saat.
Klub yang berlaga di Major League Soccer (MLS) tersebut baru mendapat tiga mantan pemain Barcelona.
Lionel Messi, Sergio Busquets, dan Jordi Alba berhasil diterbangkan ke Florida pada pertengahan tahun ini.
Komposisi skuad dinilai akan lebih lengkap jika Suarez bisa bergabung di waktu yang bersamaan.
Baca Juga: BURSA TRANSFER - Juergen Klopp Sadar Diri, Liverpool Tak Mungkin Mampu Boyong Kylian Mbappe
Meski gagal, Inter Miami masih mengais harapan dari pernyataan striker idaman mereka.
"Bersama Messi, kami bermimpi untuk pensiun dalam waktu yang sama," kata Suarez seperti dilansir BolaSport.com dari Mirror.
Keduanya sempat terpisah saat memiliki tujuan berbeda setelah meninggalkan Barcelona.
Suarez lebih dahulu pindah ke Atletico Madrid, lalu menjajal Nacional dan akhirnya berlabuh di Gremio.
Sementara Lionel Messi memilih pergi ke Paris Saint-Germain dan Inter Miami begitu tidak lagi merumput di Catalunya.
Namun, sebelum pengembaraan itu, dua striker tersebut sama-sama berencana pindah ke Amerika Serikat.
Pada akhirnya, baru Messi yang berhasil menjalankan salah satu rencana yang telah disusun tersebut.
Suarez masih terikat kontrak di Liga Brasil bersama Gremio hingga akhir 2024.
Meski begitu, mantan striker Liverpool tersebut masih berharap mimpinya belum sepenuhnya berakhir.
"Messi terlihat bahagia dan saya berharap kesempatan itu tetap ada," kata Suarez menambahkan.
Persahabatan Messi dan Suarez kini menjadi senjata Inter Miami untuk mengejar sang striker asal Uruguay.
Inter Miami bisa menjadi tempat Messi dan Suarez untuk mewujudkan janji sakral pensiun bersama.
Kedua striker tersebut pernah membela Barcelona selama enam musim sehingga memunculkan ikatan yang kuat.
Tidak heran jika mereka berjanji untuk membuat akhir karier yang spesial.