Bola.com
·12 Maret 2025
Duel Antarlini Persebaya Vs PSIS di BRI Liga 1: Tuan Rumah Merata, Mahesa Jenar Hadapi Bahaya

Bola.com
·12 Maret 2025
Bola.com, Surabaya - Pertemuan Persebaya Surabaya menghadapi PSIS Semarang pada duel pekan ke-27 BRI Liga 1 2024/2025 menyajikan perbandingan kekuatan yang menarik dari masing-masing lini.
Menurut jadwal, duel antara Persebaya menghadapi PSIS ini bakal berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Rabu (12-3-2025) pukul 20.30 malam hari WIB.
Bajul Ijo tentu punya reputasi yang mentereng karena mereka berada di peringkat ketiga dengan koleksi 47 poin. Sementara itu, Mahesa Jenar sedang berjuang keras untuk keluar dari zona degradasi. Kini, berada di peringkat ke-15 dengan 23 poin.
Menariknya, meski prestasi kedua tim kontras, ada beberapa catatan yang membuat kedua kubu setara di sejumlah lini.
Berikut Bola.com menyajikan perbandingan kekuatan antarlini keduanya.