Stats Perform
·31 Oktober 2018
Stats Perform
·31 Oktober 2018
Ernesto Valverde akan memberikan kesempatan kepada pemain muda Barcelona ketika mereka menyambangi Cultural Leonesa di babak 32 besar Copa del Rey, Kamis (1/11) dini hari WIB.
Bos Barca tersebut memberikan libur kepada tujuh pemain tim utama pekan ini, termasuk Gerard Pique, Philippe Coutinho dan Luis Suarez setelah menang 5-1 atas Real Madrid.
Barca juga tanpa Lionel Messi, Samuel Umtiti dan Thomas Vermaelen yang cedera.
Untuk itu, Valverde akan menurunkan pemain muda ketika Barca, yang juara Copa del Rey di empat musim terakhir, memulai upaya mempertahankan gelar tersebut pekan ini.
Pemain tim reserve Chumi, Jorge Cuenca, Juan Miranda, Oriol Busquets dan Riqui Puig berlatih dengan tim utama pada Selasa dan berpotensi mendapat peluang turun di Leon.
“Setiap pertandingan adalah ujian, jadi ini adalah ujian untuk mereka [pemain Barca B] yang bermain,” kata Valverde dalam konferensi pers.
“Ini pertandingan dengan sesuatu dorongan di dalamnya. Tentu tidak menyenangkan ketika hasilnya kurang penting.
“Fakta bahwa ini leg pertama fase gugur menambah tekanan kepada para pemain. Kami semua menantikan melihat beberapa [pemain muda] main.
Ini juga akan menjadi kesempatan untuk mereka yang kurang mendapat menit bermain di tim utama. Malcom, Denis Suarez, Carles Arena dan Sergi Samper berpeluang menjadi starter.
“Saya super bahagia dengan sikap mereka dan komitmen mereka dalam latihan setiap hari,” tutur Valverde ketika ditanya soal pemain yang tidak banyak tampil musim ini.
“Saya mengerti ketika Anda tidak di skuat atau bermain lebih sedikit [dari yang And ainginkan], itu sulit. Tapi pelatih harus melakukan pekerjaan mereka; mereka harus melakukan pekerjaan mereka.
“Saya berharap banyak dari semua pemain yang main [pada Rabu]. Ini bukan laga mudah. Ini salah satu laga, yang jika Anda tidak fokus 100 persen Anda akan mendapat kejutan besar.”