Stats Perform
·1 Oktober 2019
Stats Perform
·1 Oktober 2019
FIFA melalui Komite Status Pemain memutuskan bahwa Cardiff City wajib menuntaskan biaya transfer mendiang Emiliano Sala dari klub Ligue 1 Prancis, Nantes.
Cardiff memecahkan rekor transfer klub saat merekrut Sala dari Nantes senilai £15 juta pada bursa transfer Januari 2019.
Nahas, Sala mengalami kecelakaan pesawat dalam perjalanan dari Nantes menuju Cardiff. Pesawat ringan Piper Malibu PA-46 yang dipiloti David Ibbotson tersebut jatuh di Selat Inggris pada 21 Januari 2019.
Pada Senin (30/9), FIFA mewajibkan Cardiff untuk tahap cicilan awal kepada Nantes sebesar £5,3 juta.
Sebelumnya, pihak Cardiff merasa tidak perlu melanjutkan proses pembayaran. Namun, kesepakatan hitam di atas putih sudah kadung terjadi.
"Cardiff harus menghormati komitmen dan aturan yang ada. FIFA sudah mengingatkan," ucap kuasa hukum Nantes.
Meski begitu, Cardiff masih memiliki hak untuk mengajukan banding ke Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS).