Bola.net
·19 November 2023
Bola.net
·19 November 2023
Bola.net - Jorginho kembali gagal mengeksekusi kesempatan penalti. Kali ini dia tembakannya melenceng di laga Italia kontra Makedonia Utara, Kualifikasi Euro 2024.
Sabtu (18/11/2023), Italia tampil perkasa ketika meladeni Makedonia Utara di Olimpico. Mereka unggul 3-0 terlebih dahulu di babak pertama. Makedonia Utara sempat mengejar di babak kedua, skor jadi 3-2. Namun, Italia kembali mencetak dua gol untuk mengunci kemenangan dengan skor 5-2.
Italia benar-benar tampil dominan sepanjang laga. Makedonia Utara mencoba bangkit di babak kedua, tapi Italia kembali memukul mundur tim lawan dengan gol-golnya.
1 dari 2 halaman
Di laga tersebut, Italia unggul tiga gol terlebih dahulu di babak pertama. Matteo Darmian membuka keran gol Azzurri di menit ke-17. Skema tendangan sudut, umpan silang Raspadori ditanduk Darmian di tiang jauh.
Italia lantas menambah dua gol lagi di ujung babak pertama. Federico Chiesa mencetak brace di menit ke-41 dan ke-45+2. Sebelumnya, penalti Jorginho di menit ke-40 bisa ditepis kiper lawan.
Untungnya, penalti gagal itu tidak mengganggu fokus tim. Italia unggul 3-0 di babak pertama dan berhasil mengunci kemenangan 5-2 di akhir laga.
2 dari 2 halaman
Gagal penalti Jorginho memang tidak berpengaruh pada hasil akhir, tapi bukan berarti dia aman dari kritik. Penalti Jorginho pun diperhatikan oleh mantan pemain Italia, Beppe Bergomi.
Secara terang-terangan, Bergomi meminta Jorginho berhenti menendang penalti. Memang gaya penalti Jorginho cukup unik, berbeda dengan gaya eksekusi biasa.
"Dengan segala hormat, Jorginho harus mengakui bukti-bukti yang ada dan mengakui bahwa penalti tidak lagi bagus untuk dia. Gaya eksekusi seperti itu tidak lagi berhasil dan sekarang kita sudah mendapatkan bukti kuat," ujar Bergomi.