Stats Perform
·6 Juni 2022
Stats Perform
·6 Juni 2022
Penampilan luar biasa ditampilkan Lionel Messi ketika Argentina menghancurkan Estonia 5-0 pada laga uji coba. Sosok berusia 34 tahun tersebut yang memborong seluruh gol kemenangan.
Bermain di Estadio El Sadar, Pamplona, Senin (6/6) dini hari WIB, Messi tampil menggigit. Ia langsung membawa Argentina unggul pada menit kedelapan lewat titik putih.
Jelang babak tuntas, Messi kembali mencatatkan namanya di papan skor. Kali ini ia membobol gawang Estonia dengan kaki kiri memaksimalkan umpan terukur yang diberikan Alejandro Gomez.
Pada babak kedua, Messi mencetak tiga gol lainnya. Pilar Paris Saint-Germain tersebut membobol gawang Estonia pada menit 47, 70, dan 75.
Beberapa hari sebelumnya, Messi membawa Argentina meraih kampiun Finalissima. Pasukan Lionel Scaloni tersebut mengalahkan Italia dengan skor tiga gol tanpa balas.
"Kami tidak bisa menutup musim dengan lebih baik. Kami memenangkan Finalissima dan hari ini kami menambahkan lebih banyak menit untuk mempersiapkan Piala Dunia," tulis Messi dalam akun Instagram miliknya.
"Sekali lagi terima kasih kepada semua orang yang datang ke lapangan dan mereka yang mengikuti kami dari kejauhan. Kami akan beristirahat selama beberapa hari dan kami akan segera kembali! Pelukan untuk semua!!."
Mencetak lima gol untuk Argentina merupakan sejarah buat Messi karena belum pernah melakukannya. Sejauh ini, eks Barcelona tersebut sudah mencatatkan 86 gol bersama Albiceleste.
Hanya saja, dalam level klub Messi pernah mengukir pencapaian serupa. Ia mencetak lima gol ketika masih membela Barcelona pada 2012 saat menghancurkan Bayer Leverkusen dengan skor 7-1.