Stats Perform
·28 November 2019
Stats Perform
·28 November 2019
Mats Hummels tak sungkan menyebut Lionel Messi sebagai pesepakbola terbaik yang pernah ia lihat, itu setelah superstar Barcelona tersebut membantu timnya mengalahkan Borussia Dortmund di Liga Champions.
Messi mencetak satu gol dan satu assist untuk membawa Barca menang 3-1 atas Dortmund, Kamis (28/11) dini hari WIB tadi, dan hasil semalam memastikan kelolosan Blaugrana ke fase gugur.
Pertandingan melawan Dortmund merupakan penampilan Messi yang ke-700 untuk Barca dan aksinya dapat pujian dari Hummels.
“Di performa topnya, Messi adalah pesepakbola terbaik yang pernah saya lihat - titik,” kata Hummels seusai laga.
“Kami tidak cukup bagus untuk mengalahkan Barcelona hari ini. Kami hanya menciptakan tiga atau empat peluang nyata.”
Hummels menambahkan: “Ini bukan laga buruk, bukan juga laga yang sangat bagus. Barcelona memang luar biasa. Messi selalu berbahaya, tentunya.
“Kami memiliki periode buruk setelah gol pertama mereka, dengan umpan buruk saya memudahkan mereka mencetak gol kedua.”
Hasil di Camp Nou membuat Dortmund berada di urutan ketiga dan selevel dengan tim peringkat dua Inter Milan yang sejauh ini mengoleksi tujuh poin di Grup F.
Langsung