Modal yang Bisa Dibawa Pemain Diaspora Timnas Indonesia Vs Australia: Jay Idzes Paling Ciamik, Thom Haye sampai Romeny Tak Kalah Semangatnya | OneFootball

Modal yang Bisa Dibawa Pemain Diaspora Timnas Indonesia Vs Australia: Jay Idzes Paling Ciamik, Thom Haye sampai Romeny Tak Kalah Semangatnya | OneFootball

Icon: Bola.com

Bola.com

·17 Maret 2025

Modal yang Bisa Dibawa Pemain Diaspora Timnas Indonesia Vs Australia: Jay Idzes Paling Ciamik, Thom Haye sampai Romeny Tak Kalah Semangatnya

Gambar artikel:Modal yang Bisa Dibawa Pemain Diaspora Timnas Indonesia Vs Australia: Jay Idzes Paling Ciamik, Thom Haye sampai Romeny Tak Kalah Semangatnya

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia akan menantang tuan rumah Timnas Australia dalam matchday ketujuh Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Sydney Football Stadium, Sydney, Kamis (20/3/2025)

Laga nanti sangat krusial bagi Timnas Indonesia. Hingga pertandingan keenam Grup C, pasukan Patrick Kluivert masih berada di posisi ketiga dengan nilai enam. Sama dengan Arab Saudi, Bahrain dan China.


Video OneFootball


Timnas Indonesia hanya terpaut satu poin di bawah Australia. Secara matematika, peluang skuad Merah Putih masih sangat terbuka untuk tampil di Piala Dunia 2026. Modal besar dimiliki Timnas Indonesia, dengan adanya pemain-pemain diaspora atau keturunan yang bermain di level klubnya masing-masing sebelum bertemu Australia.

Jay Idzes, Kevin Diks, Mees Hilgers, Ole Romeny, hingga Ragnar Oratmangoen langsung bergabung dengan Timnas Indonesia di Australia untuk menghadapi pertandingan besok Kamis. Seperti apa modal para pemain keturunan Timnas Indonesia sebelum bentrokan di Sydney?

Lihat jejak penerbit