Sejarah Baru Piala Emas: Curacao Tembus Perempat-Final | OneFootball

Sejarah Baru Piala Emas: Curacao Tembus Perempat-Final | OneFootball

Icon: Stats Perform

Stats Perform

·26 Juni 2019

Sejarah Baru Piala Emas: Curacao Tembus Perempat-Final

Gambar artikel:Sejarah Baru Piala Emas: Curacao Tembus Perempat-Final

Piala Emas memang sering diwarnai pertandingan-pertandingan mengejutkan, tetapi gelaran 2019 telah memberi salah satu hasil akhir grup paling mengejutkan dalam sejarah kompetisi.

Curacao, negara kecil di yang tidak memiliki sejarah di Piala Emas, melaju ke babak penyisihan lewat hasil imbang 1-1 melawan Jamaika, Rabu (26/6) pagi WIB.


Video OneFootball


Usai kekalahan 1-0 dari El Salvador di partai pembuka grup, negara Kepuluauan Karibia itu tampaknya akan kembali jadi bulan-bulanan tim lain. Tetapi semuanya berbalik pada pertandingan kedua.

Gol Leandro Bacuna pada menit ke-40 melawan Honduras adalah gol pertama bagi Curacao dalam sejarah Piala Emas, dan berkat pertahanan yang solid mereka berhasil menang 1-0.

Kemudian tibalah pertandingan terakhir grup melawan Jamaika, salah satu tim unggulan turnamen. The Reggae Boyz terlihat akan mengunci kemenangan dengan mudah ketika berhasil membuka keunggulan lewat Shamar Nicholson pada menit ke-14.

Curacao menolak untuk menyerah begitu saja. Mereka terus menghalau serangan Jamaika, dan berharap ada keajaiban yang bisa menyelamatkan mereka. Bek kanan Jurien Gaari akhirnya menyajikan keajaiban tersebut pada menit ke-93, dan membantu timnya bermain imbang 1-1.

Namun, mereka masih membutuhkan sedikit bantuan dari Honduras malam itu dan Los Catrachos tidak tampil mengecewakan. Kemenangan 4-0 Honduras atas El Salvador di pertandingan lain memastikan Curacao finis sebagai runner-up grup C alias lolos ke perempat-final bersama Jamaika.

Ini merupakan sejarah baru bagi Curacao, karena sejak merdeka pada Oktober 2010, negara ini baru lolos ke putaran final Piala Emas pada 2017, dan belum pernah mencetak gol di turnamen ini. Pada babak perempat-final mereka akan bertemu dengan juara grup D, yang akan ditentukan pada Kamis (27/6) pagi ketika Amerika Serikat menghadapi Panama.

Siapa pun yang akan menjadi lawan di babak berikutnya, Curacao akan datang dengan moral tinggi. Mereka sudah membuat sejarah di Piala Emas, dan tentu tidak ada hal lebih buruk yang bisa terjadi.