Setelah Ditahan Timnas Indonesia, Australia Kehilangan Pemain Andalan Jelang R3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 | OneFootball

Setelah Ditahan Timnas Indonesia, Australia Kehilangan Pemain Andalan Jelang R3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 | OneFootball

Icon: Bola.com

Bola.com

·1 Oktober 2024

Setelah Ditahan Timnas Indonesia, Australia Kehilangan Pemain Andalan Jelang R3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Gambar artikel:Setelah Ditahan Timnas Indonesia, Australia Kehilangan Pemain Andalan Jelang R3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Bola.com, Jakarta - Sudah jatuh tertimpa tangga. Begitu kira-kira peribahasa yang cocok menggambarkan kondisi Timnas Australia jelang laga lanjutan Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Setelah ditahan 0-0 Timnas Indonesia dan ditinggal sang pelatih Graham Arnold, tim berjulukan Socceroos itu harus kehilangan pemain andalannya karena cedera. Pemain tersebut adalah Alessandro Circati.


Video OneFootball


Bek Timnas Australia yang kini bermain untuk kontestan Serie A, Parma, itu mengalami cedera anterior cruciate ligament (ACL). Cedera itu didapat saat sesi latihan bersama klubnya. Pemain berusia 20 tahun itu diprediksi menepi hingga setahun.

"Harapan Socceroos untuk menyelamatkan kampanye Kualifikasi Piala Dunia 2026 mereka mengalami pukulan besar, dengan bintang baru Alessandro Circati harus absen satu tahun setelah menderita cedera lutut yang serius," tulis The Australian seperti dikutip pada Selasa (1/10/2024).

Lihat jejak penerbit