INDOSPORT
·15 Oktober 2023
INDOSPORT
·15 Oktober 2023
INDOSPORT.COM – Klub Liga Italia (Serie A), AC Milan, memiliki target baru jelang bursa transfer Januari 2024 dibuka yakni Joshua Zirkzee.
Penyerang asal Belanda itu menjadi target AC Milan seiring penampilan apiknya di Bologna pada Liga Italia musim 2023/2024 ini.
Joshua Zirkzee mampu tampil solid bagi Bologna di usia muda yakni 22 tahun dengan menorehkan dua gol dan satu assist dari 8 penampilan.
Salah satu dari dua golnya itu bahkan dicetak kala dirinya membawa Bologna menahan imbang Inter Milan di Giuseppe Meazza pada pekan ke-8 kemarin.
Penampilan apiknya itu membuat AC Milan pun tertarik meminangnya. Kebetulan tim berjuluk Rossoneri itu tengah membutuhkan penyerang baru.
Profilnya pun disebut cocok dengan keinginan Giorgio Furlani dan Geoffrey Moncada yang ingin merevolusi AC Milan dengan diisi pemain muda.
Profil Joshua Zirkzee
Joshua Zirkzee merupakan pesepak bola asal Belanda yang berposisi sebagai penyerang. Ia lahir pada 22 Mei 2001 di Schiedam dengan nama lengkap Joshua Orobosa Zirkzee.
Kiprahnya bermula di Schiedam saat bergabung akademi VV Hekelingen. Setelah itu, dirinya sempat menimba ilmu di Spartaan ’20, ADO Den Haag, dan Feyenoord.
Saat di Feyenoord, Bayern Munchen melihat talentanya dan memboyongnya pada 2017. Hanya butuh dua tahun di akademi Die Roten, Zirkzee berhasil debut di tim utama.
Usai debut di tim utama, Zirkzee mendapati jalan terjal untuk bermain reguler. Hal ini membuat ia kemudian hijrah ke Parma pada Januari 2021 demi mendapat jam terbang.
Usai enam bulan di Parma, Zirkzee kembali dipinjamkan ke Anderlecht untuk musim 2021/2022. Usai kembali dari peminjaman ini, Bayern Munchen melegonya ke Bologna dengan harga 6 juta euro.