Bola.com
·7 marzo 2025
Melawan PSS Sleman, Javlon Guseynov Ingin Bawa Persita Kembali ke Jalur Kemenangan

Bola.com
·7 marzo 2025
Bola.com, Tangerang - Persita Tangerang sedang menjalani tren buruk lantaran melalui tiga laga terakhir tanpa kemenangan di BRI Liga 1.
Nah Jumat (07/03/2025) malam pukul 20.30 WIB, Persita akan menjamu PSS Sleman di Stadion Indomilk Arena pada pukul 20.30 WIB.
Bek Pendekar Cisadane, Javlon Guseynov pun melihat lawan melawan PSS bisa menjadi momentum timnya untuk bangkit kembali ke jalur kemenangan.
"Persiapan kita cukup baik, pemain sudah siap untuk berjuang di pertandingan," kata Javlon Guseynov.
"Kita harus perbaiki hasil kita, karena terakhir kami di beberapa pertandingan tidak bisa menang. Jadi besok (hari ini) kita harus berjuang dan dapat tiga poin," tutupnya.