Patrick Kluivert Pastikan Jay Idzes Tetap Kapten Utama Timnas Indonesia | OneFootball

Patrick Kluivert Pastikan Jay Idzes Tetap Kapten Utama Timnas Indonesia | OneFootball

Icon: Bola.com

Bola.com

·13 gennaio 2025

Patrick Kluivert Pastikan Jay Idzes Tetap Kapten Utama Timnas Indonesia

Immagine dell'articolo:Patrick Kluivert Pastikan Jay Idzes Tetap Kapten Utama Timnas Indonesia

Bola.com, Jakarta - Patrick Kluivert resmi menjadi arsitek baru Timnas Indonesia. Ia menggantikan Shin Tae-yong, dan akan memimpin Skuad Garuda hingga dua tahun mendatang.

Hal yang menarik dinantikan adalah siapa sosok kapten di timnya nanti. Tentu langsung tertuju pada nama Jay Idzes, pemain berusia 24 tahun yang sedang cemerlang kiprahnya.


OneFootball Video


Advertisement

Jay Idzes moncer sepanjang musim ini atau 2024/2025. Ia menjadi pilihan utama baik di level klub maupun Timnas Indonesia.

Bersama Venezia di Serie A, Jay Idzes tak tergantikan di tim utama dengan 18 kali bermain dan mencetak satu gol. Gol itu bahkan terlahir ke gawang tim raksasa Juventus.

Sementara bersama Timnas Indonesia, ia juga sudah menjadi andalan sejak era pelatih Shin Tae-yong. Bang Jay sudah punya 9 caps dengan torehan satu gol di Timnas Indonesia.

Jangan salah juga, ia sudah menjadi kapten meski termasuk pendatang baru di Timnas Indonesia. Jay Idzes lima kali menjadi kapten tim Merah-Putih, termasuk dua laga terakhir melawan Jepang dan Arab Saudi.

Visualizza l' imprint del creator