Mengenang Rudy William Keltjes: Gelandang Sekaligus Bek Istimewa Indonesia, Franz Beckenbauer-nya Era Galatama | OneFootball

Mengenang Rudy William Keltjes: Gelandang Sekaligus Bek Istimewa Indonesia, Franz Beckenbauer-nya Era Galatama | OneFootball

Icon: Bola.com

Bola.com

·23 de outubro de 2024

Mengenang Rudy William Keltjes: Gelandang Sekaligus Bek Istimewa Indonesia, Franz Beckenbauer-nya Era Galatama

Imagem do artigo:Mengenang Rudy William Keltjes: Gelandang Sekaligus Bek Istimewa Indonesia, Franz Beckenbauer-nya Era Galatama

Bola.com, Jakarta Sepak bola Indonesia berduka. Sang legenda Timnas Indonesia, Rudy William Keltjes, meninggal dunia pada Rabu (23/10/2024).

Sosok Rudy Keltjes sebagai gelandang bertahan pernah kental mewarnai perjalanan sepak bola Indonesia. Di era Galatama, Rudy Keltjes bisa disebut sebagai Franz Beckenbauer-nya Indonesia.


Vídeos OneFootball


Legenda Bayern Munchen dan Timnas Jerman itu adalah bek modern pertama. Ia juga bisa berposisi sebagai gelandang.

Rudy memiliki tinggi 186 cm membuat pria kelahiran Situbondo, 12 Februari 1952 terlihat menonjol di lapangan hijau. Apalagi, ia memiliki kelebihan lewat umpannya yang terukur untuk memanjakan para striker.

Sebagai pemain pencapaian Rudy terbilang lumayan. Bersama Persebaya Surabaya, ia meraih trofi juara Perserikatan 1977 plus menjadi pemain terbaik. Pada laga final di Stadion Gelora Bung Karno, Rudy mencetak gol penentu kemenangan Persebaya atas Persija Jakarta.

"Saya mencetak gol ketiga lewat solo run dari belakang. Posisi saya saat itu adalah libero. Saya melewati tiga pemain yakni Didik Darmadi, Oyong Lisa dan Suaeb Rizal," kenang Rudy di channel Youtube Pinggir Lapangan pada tahun 2021.

Saiba mais sobre o veículo