Perbandingan Market Value China Vs Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Garuda Jauh Lebih Mahal | OneFootball

Perbandingan Market Value China Vs Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Garuda Jauh Lebih Mahal | OneFootball

Icon: Bola.com

Bola.com

·15 de outubro de 2024

Perbandingan Market Value China Vs Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Garuda Jauh Lebih Mahal

Imagem do artigo:Perbandingan Market Value China Vs Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Garuda Jauh Lebih Mahal

Bola.com, Qingdao - Timnas Indonesia ternyata memiliki total nilai pasar yang lebih tinggi ketimbang Timnas China. Menurut data dari Transfermarkt, Skuad Garuda memiliki total nilai pasar mencapai Rp411,08 miliar.

Jumlah itu jauh lebih besar ketimbang total nilai pasar skuad Timnas China. The Dragons kini memiliki nilai pasar mencapai Rp178,60 miliar.


Vídeos OneFootball


Advertisement

Kedua tim akan bertanding pekan ini. Timnas Indonesia akan bertandang ke markas Timnas China dalam lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Pertandingan antara Timnas China melawan Timnas Indonesia itu akan digelar di Qingdao Youth Football Stadium, Selasa (15/102/2024).

Timnas Indonesia menduduki posisi kelima klasemen sementara Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan tiga poin. Di sisi lain, Timnas China menduduki posisi juru kunci dengan 0 poin.

Saiba mais sobre o veículo