Witan Sulaeman dan Egy Maulana Vikri: Cemerlang di Level Junior, Tidak Mudah Tersingkirkan dari Timnas Indonesia | OneFootball

Witan Sulaeman dan Egy Maulana Vikri: Cemerlang di Level Junior, Tidak Mudah Tersingkirkan dari Timnas Indonesia | OneFootball

Icon: Bola.com

Bola.com

·03 de outubro de 2024

Witan Sulaeman dan Egy Maulana Vikri: Cemerlang di Level Junior, Tidak Mudah Tersingkirkan dari Timnas Indonesia

Imagem do artigo:Witan Sulaeman dan Egy Maulana Vikri: Cemerlang di Level Junior, Tidak Mudah Tersingkirkan dari Timnas Indonesia

Bola.com, Jakarta - Awalnya, Ernando Ari yang tergusur untuk posisinya di Timnas Indonesia. Kini, Witan Sulaeman dan Egy Maulana Vikri yang bakal terancam kehilangan tempat di Tim Garuda.

Ernando Ari tak lagi menjadi kiper utama Timnas Indonesia sejak kedatangan Maarten Paes. Arek Suroboyo itu absen dalam dua laga Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, kontra Arab Saudi dan Australia.


Vídeos OneFootball


Posisinya diserahkan kepada Maarten Paes dan kiper FC Dallas, AS, itu tampil kinclong. Kegemilangan Maarten Paes punya andil besar di balik kesuksesan Indonesia menahan imbang kedua gurita Asia tadi, 1-1 dan 0-0.

Kini, jelang lanjutan duel melawan Bahrain dan China, pada 10 dan Oktober pekan depan, giliran Witan Sulaeman dan Egy Maulana Vikri yang terancam kehilangan tempat atau kekurangan menit bermain.

Kedatangan dua pemain naturalisasi anyar, Mees Hilgers dan Eliano Reijnders, membuat starting XI Timnas Indonesia bakal berubah. Bisa dipastikan, Shin Tae-yong bakal memainkan Mees Hilgers dan Eliano Reijnders sebagai starter dalam skema 3-4-3.

Tiga bek yang menjadi tulang punggung adalah Mees Hilgers, Jay Idzes, dan Rizky Ridho. Di tengah Sandy Walsh, Thom Haye, Nathan Tjoe-A-On, serta Calvin Verdonk. Lalu, tiga tombak di lini terdepan adalah Eliano Reijnders, Rafael Struick, dan Ragnar Oratmangoen.

Mengingat Witan Sulaeman dan Egy Maulana Vikri merupakan penyerang sayap, maka peran krusial itu kini diserahkan kepada Eliano Reijnders.

Saiba mais sobre o veículo