Alami Perkambangan Pesat, Media Irak Prediksi Timnas Indonesia Bisa Lolos Piala Dunia 2026 | OneFootball

Alami Perkambangan Pesat, Media Irak Prediksi Timnas Indonesia Bisa Lolos Piala Dunia 2026 | OneFootball

Icon: Bola.com

Bola.com

·10. März 2025

Alami Perkambangan Pesat, Media Irak Prediksi Timnas Indonesia Bisa Lolos Piala Dunia 2026

Artikelbild:Alami Perkambangan Pesat, Media Irak Prediksi Timnas Indonesia Bisa Lolos Piala Dunia 2026

Bola.com, Jakarta - Media Irak, @iraqis_ir, ikut memberitakan pemanggilan pemain Timnas Indonesia jelang putaran ketiga Grup C kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Mereka terkesan dengan skuad mewah besutan Patrick Kluivert tersebut.

Dalam unggahan akun Instagram-nya, Iraqis Ir menyebut Timnas Indonesia punya peluang besar untuk lolos ke Piala Dunia 2026 yang dihelat di Amerika Serikat, Meksiko, dan Kanada, 11 Juni-19 Juli 2026.


OneFootball Videos


Seperti diketahui, PSSI telah merilis daftar 27 pemain untuk memperkuat Timnas Indonesia pada matchday ketujuh dan kedelapan putaran ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Minggu (9-3-2025) siang.

"Timnas Indonesia mengumumkan daftar lebih dari 17 pemain profesional," tulis Iraqis Ir, Senin (10-3-2025).

"Ada kemungkinan besar lebih dari 80 persen bahwa Timnas Indonesia akan lolos ke Piala Dunia," sambung unggahan tersebut.

Impressum des Publishers ansehen