Bola.com
·1 February 2025
Bola.com
·1 February 2025
Bola.com, Bandung - Persib Bandung semakin kokoh di puncak klasemen sementara BRI Liga 1 2024/2025 setelah menang tipis 1-0 atas PSM Makassar pada pekan ke 21 di Stadion GBLA, Kota Bandung, Sabtu (1/2/2025) malam.
Gol Persib tercipta lewat tendangan Ciro Alves pada menit ke 74 setelah menerima umpan dari Adam Alis. Kemenangan itu, membuat Maung Bandung kini mengumpulkan poin 46 dalam 21 pertandingan.
Asisten pelatih Persib, Igor Tolic memuji penampilan para pemainnya sebab sudah melakukan di lapangan sesuai dengan persiapan dalam satu pekan untuk menghadapi PSM Makassar.
“Selamat untuk pemain karena saya melihat di lapangan, mereka melakukan apa yang sudah kami persiapkan dalam satu pekan ke belakang. Kami pantas untuk menang,” tegas Igor Tolic selepas pertandingan.
“Dan kami mendedikasikan kemenangan ini kepada pelatih Bojan Hodak yang tidak bisa berada di bench,” lanjut Igor Tolic.
Live