Beda Ranking FIFA Bahrain vs Timnas Indonesia: Terpaut 53 Tingkat, tapi Kekuatan Jauh dari Kata Jomplang | OneFootball

Beda Ranking FIFA Bahrain vs Timnas Indonesia: Terpaut 53 Tingkat, tapi Kekuatan Jauh dari Kata Jomplang | OneFootball

Icon: Bola.net

Bola.net

·10 de outubro de 2024

Beda Ranking FIFA Bahrain vs Timnas Indonesia: Terpaut 53 Tingkat, tapi Kekuatan Jauh dari Kata Jomplang

Imagem do artigo:Beda Ranking FIFA Bahrain vs Timnas Indonesia: Terpaut 53 Tingkat, tapi Kekuatan Jauh dari Kata Jomplang

Bola.net - Timnas Indonesia akan menantang tuan rumah Bahrain, Kamis (10/10/2024) malam WIB nanti. Duel ini bisa dibilang jauh dari kata berat sebelah meski secara ranking FIFA kedua tim terpaut cukup jauh.

Bahrain akan menjamu Timnas Indonesia di Bahrain National Stadium dalam lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Duel ini akan kick off pukul 23.00 malam WIB.


Vídeos OneFootball


Timnas Indonesia mengawali kiprah di putaran ketiga dengan impresif. Skuad Garuda sukses meraup dua poin, hasil dari dua kali bermain imbang melawan tim-tim kuat Asia, yakni Arab Saudi dan Australia.

Kini, Timnas Indonesia akan menjalani dua laga tandang. Pasukan Shin Tae-yong harus melawat ke markas Bahrain sebelum lanjut bertandang ke China.

Kabar bagusnya, Timnas Indonesia mendapat suntikan tenaga baru jelang lawatan ke Bahrain dan China. Dua pemain anyar, Mees Hilgers dan Eliano Reijnders sudah bisa dimainkan.

1 dari 7 halaman

Ranking FIFA Bahrain

Imagem do artigo:Beda Ranking FIFA Bahrain vs Timnas Indonesia: Terpaut 53 Tingkat, tapi Kekuatan Jauh dari Kata Jomplang

Selebrasi pemain timnas Bahrain ketika melawan Nepal di kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. (c) dok.The-AFC

Bahrain di atas kertas lebih diunggulkan meraih kemenangan. Pasalnya, mereka kini menduduki peringkat ke-76 dalam ranking FIFA terbaru atau edisi September 2024. Bahrain naik empat tingkat dari bulan sebelumnya.

Meski pada laga terakhir kalah dengan skor telak 0-5 dari Jepang di kandang sendiri, tetapi di laga sebelumnya Bahrain sukses mempermalukan tuan rumah Australia dengan skor 1-0.

Bahrain kini memiliki poin 1315,49 di ranking FIFA terbaru, bertambah sebesar 12,63 dari poin mereka bulan sebelumnya.

Pertandingan Selanjutnya

2 dari 7 halaman

Ranking FIFA Timnas Indonesia

Imagem do artigo:Beda Ranking FIFA Bahrain vs Timnas Indonesia: Terpaut 53 Tingkat, tapi Kekuatan Jauh dari Kata Jomplang

Aksi Jay Idzes bersama Timnas Indonesia pada laga lawan Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia (c) Bagaskara Lazaurdi

Di sisi lain, Timnas Indonesia saat ini menempati posisi ke-129 di ranking FIFA edisi September 2024. Sama dengan Bahrain, Indonesia juga naik empat tingkat dari bulan sebelumnya.

Hasil imbang melawan tim raksasa seperti Arab Saudi dan Australia membuat Indonesia mendapatkan poin 14,44. Alhasil, Skuad Garuda kini memiliki poin sebesar 1124,17.

Artinya, peringkat Timnas Indonesia masih terpaut cukup jauh dibanding Bahrain, yakni mencapai 53 tingkat di atasnya. Karena itu, wajar jika Bahrain bertindak sebagai tim unggulan di laga ini.

Saiba mais sobre o veículo